top of page

Exhibition & Program

WhatsApp Image 2025-10-09 at 11.37_edited.jpg

Distribusi Distorsi

August 22 - August 24, 2025

Distribusi Distorsi adalah sebuah pameran kolektif yang menggunakan dinding di Jalan Tamblong Dalam, Bandung, sebagai medìa ekspresi. Para seniman menempelkan karya-karya mereka menggunakan metode wheatpaste bukan untuk mengklaim ruang,tapi untuk memberi jeda dì tengah narasi kota yang padat.Ini bukan galeri, bukan instalasi permanen. Ini gestur kecil, tapi penting: menghadirkan suara,keresahan, dan keberadaan dì permukaan kota.

Kurator

WhatsApp Image 2025-10-15 at 12.21.40_7ae533ff.jpg

Angga Wedhaswhara

About the event

Memanfaatkan dinding-dinding di jalan Tamblong dalam Bandung sebagai medium untuk menyisipkan gagasan melalui metode Wheatpaste. Tidak untuk mengclaim ruang, melainkan hadir sebagai jeda di tengah narasi kota yang telah terlalu padat oleh aturan visual formal seperti Iklan dan Rambu. Pameran ini merayakan Street Art seperti catatan Harian kota yang bisa dibaca atau hilang oleh hujan. Ia hadir sebagai suara alternatif yang lentur; bisa menjadi kritik, humor, atau sekedar penanda eksistensi, menggoyahkan keteraturan demi membuka ruang interpretasi dan diskusi baru.

​

Eksistensi ini lahir dari kerja kolektif lintas perspektif para seniman, tanpa satu visi kuratorial tunggal. Karya-karya yang dipamerkan kebanyakan berbentuk kolase, menyusun ulang potongan gambar, teks, dan arsip visual menjadi narasi baru yang negosiatif. Dengan menepati ruang-ruang yang tak bertuan dan berumur pendek, karya-karya ini menolak galeri formal dan memilih hadir dalam ritme kota yang sesungguhnya. Dalam konteks kota yang penuh batas dan instruksi, gestur kecil seperti menempelkan karya ke tembok menjadi bentuk kebebasan terakhir sebuah pilihan sadar untuk hadir menandai, dan menyuarakan, seperti semangat kebebasan yang diyakini oleh Soe Hok Gie.

WhatsApp Image 2025-10-09 at 11.43.25_2b269457.jpg

Other Exhibition

Other Exhibition

Poster opening feeds.jpeg

ANGKAT

257c3f1b-2b35-4e90-8385-a4288800739f.jpg

Sanghara

1.jpeg

Urban Moments

10:00 am – 10:00 pm

Address

Contact

Jalan Braga No.47, Braga, Sumur Bandung, Jawa Barat

+62 812-2288-4747

Opening Hours

Sun - Thu

10:00 am – 8:00 pm

Fri - Sat

  • TikTok
  • Instagram
bottom of page